JAKARTA, KOMPAS.TV - Mahkamah Agung Republik Indonesia melalui Badan Strategi Kebijakan dan Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan atau Badan Strajak Diklat Kumdil, menggelar penyusunan naskah resume putusan penting atau landmark decision dan laporan tahunan Mahkamah Agung RI tahun 2025. <br /> <br />Kegiatan intensif ini diikuti 60 peserta yang terdiri dari hakim tinggi, hakim yustisial dan panitera pengganti yang dilangsungkan pada 3-5 November 2025 di Jakarta. <br /> <br />Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Kepala Badan Strajak Diklat Kumdil, Syamsul Arief. <br /> <br />Dalam pidatonya, Syamsul Arief membahas pentingnya putusan-putusan fundamental Mahkamah Agung, serta upaya serius untuk memperluas jangkauan publikasi. <br /> <br />Putusan-putusan penting dari kamar pidana, perdata, agama, militer dan tata usaha negara akan dikompilasi dan disajikan dalam laporan tahunan MA 2025. <br /> <br />Putusan-putusan tersebut dipilih berdasarkan kaidah hukum yang memiliki implikasi terhadap perkembangan hukum di Indonesia. <br /> <br />Sementara itu, Kepala Pusat Strategi dan Kebijakan Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung, Andi Akram meyakinkan bahwa selain penyusunan narasi strategi kebijakan dan pendidikan, pelatihan hukum dan peradilan untuk laporan tahunan Mahkamah Agung tahun 2025, fokus kegiatan lainnya yaitu penyusunan putusan penting atau landmark decision sebanyak 43 putusan penting dari empat lingkungan peradilan. <br /> <br />Inisiasi untuk mengalihbahasakan produk-produk hukum ke dalam bahasa Inggris dan Arab ini merupakan langkah strategis Badan Strajak Diklat Kumdil dalam mewujudkan visi Mahkamah Agung sebagai peradilan berkelas dunia. <br /> <br />Diharapkan, dengan relasi kebahasaan dan linguistik yang lebih luas, produk hukum Mahkamah Agung akan semakin mendunia, dikenal dan dapat dimanfaatkan oleh dunia internasional. <br /> <br />Baca Juga Pengambilan Sumpah Jabatan 8 Hakim Tinggi Pengawasan MA | MA NEWS di https://www.kompas.tv/regional/628345/pengambilan-sumpah-jabatan-8-hakim-tinggi-pengawasan-ma-ma-news <br /> <br />#manews #putusanma #mahkamahagung <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/629368/mahkamah-agung-dorong-publikasi-global-putusan-penting-dalam-laporan-tahunan-2025-ma-news
